2019 Semakin Dekat, Ini Cara Membuat Resolusi Agar Dapat Tercapai


2019 segera datang, bagaimana dengan resolusi mu ?

Tahun baru 2019 semakin dekat, dan setiap awal tahun kita mempunyai kebiasaan membuat resolusi untuk tahun yang akan dijalani, ada yang sekedar mengikuti trend ataupun serius ingin mencapai sesuatu.
mungkin beberapa dari kita sudah mempersiapkan resolusi dengan matang untuk tahun 2019, dan kamu ingin resolusi untuk tahun 2019 ini terkabul ??
Berikut saran - saran yang dapat kamu lakukan agar resolusi mu dapat tercapai ditahun 2019 :


1.  Defenisikan Tujuan kamu 
Apa yang ingin kamu capai di tahun 2019 ? jelaskan hal yang ingin kamu capai kediri mu sendiri untuk tahun 2019 dan kamu akan mengetahui hal-hal yang kamu perlu lakukan agar tujuan kamu dapat tercapai.

2. Catat Kemajuan Yang Telah Kamu Lakukan
Bagaimanapun juga yang telah kamu lakukan pasti berbeda dengan yang sebelumnya, catat perubahan perubahan baik yang berjalan dengan baik maupun berjalan dengan buruk agar kamu dapat meintropeksi diri mu dan menemukan cara yang lebih baik dalam menjalankan resolusi mu di tahun 2019 nanti.

3. Beritahukan Resolusimu Kepada Orang Terdekat
Terkadang rasanya memalukan menyampaikan resolusimu kepada orang lain, tetapi dukungan dari orang sekitar dan rasa ingin membuktikan kepada mereka kalau kamu mampu mencapainya bisa menjadi salah satu semangat untuk dirimu dalam mencapai resolusi yang telah kamu rencanakan.

4. Sususn Di jadwal Anda
Sebagus apapun yang telah kamu susun tetapi tidak kamu kerjakan akan percuma saja, maka dari itu rencanakan waktunya agar kamu dapat lebih fokus dan dapat terarah tampa harus takut terganggu dengan jadwal kehidupan sehari-hari mu.

5. Sabar
Segala sesuatu pasti tidak berjalan dengan lancar walaupun sudah kamu rencanakan matang-matang. yang perlu kamu lakukan hanya sabar, tidak perlu terburu buru dalam mencapai resolusimu.

6. Bangkit Kembali Ketika Gagal
sama seperti dengan sabar, banyak hal yang tidak berjalan lancar yang akan terjadi nantinya, kamu boleh saja menangis dan bersedih dengan hal yang telah terjadi, tetapi ingat  di segala kesusahan pasti ada kemudahan bagi mereka yang bangkit kembali, maka dari itu terus lah semangat dan lawan lah segala kesusahan yang menghampiri mu dalam mencapai resolusi mu


Nah itulah 6 saran yang dapat membuat mu mencapai resolusi mu untuk tahun 2019 mendatang. bagaimanapun juga jangan pernah menyerah dan selalu konsisten dengan apa yang kamu rencanakan.

Post a Comment

0 Comments